Ekstrak Daun Jambu Biji Berpotensi Sembuhkan Demam Berdarah

DAUN jambu biji tua ternyata mengandung berbagai macam komponen yang berkhasiat untuk mengatasi penyakit demam berdarah dengue (DBD). Kelompok senyawa tanin dan flavonoid yang dinyatakan sebagai quersetin dalam ekstrak daun jambu biji dapat menghambat aktivitas enzim reverse trancriptase yang berarti menghambat pertumbuhan virus berinti RNA.

Demikian hasil penelitian yang dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (POM) bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran dan Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, yang sejak 2003 meneliti ekstrak daun jambu biji untuk pengobatan DBD. Pada tahap awal penelitian dimulai dengan pengujian preklinik. Hasil penelitian dipaparkan oleh Kepala Badan POM Drs Sampurno MBA di Jakarta, Rabu (10/3).

Ide penelitian berasal dari Badan POM dan mereka menunjuk Dr Drs Suprapto Ma’at MS. apoteker dari Patologi FK Unair untuk meneliti daun jambu biji.

Seperti diketahui, DBD merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dengan angka kematian dan kesakitan yang cukup tinggi. Sampai saat ini pengobatan DBD masih bersifat suportif, yaitu mengatasi kehilangan cairan plasma akibat peningkatan permeabilitas pembuluh darah kapiler.

Pada tahap awal dilakukan penelitian preklinik di FK Unair yang menggunakan hewan model mencit dengan pemberian oral ekstrak daun jambu biji terbukti dapat menurunkan permeabilitas pembuluh darah. Pada penelitian tersebut dilaporkan juga bahwa ekstrak daun jambu biji terbukti dapat meningkatkan jumlah sel hemopoetik terutama megakriosit pada preparat dan kultur sumsum tulang mencit. Pada uji keamanan (toksisitas) ekstrak daun jambu biji termasuk zat yang praktis tidak toksik.

Hambat virus dengue

Daun jambu biji memang mengandung berbagai macam komponen. Berkaitan dengan itu telah dilakukan uji invitro ekstrak daun jambu biji di mana ekstrak tersebut terbukti dapat menghambat pertumbuhan virus dengue. Kelak setelah dilakukan penelitian lebih lanjut diharapkan ekstrak daun jambu biji dapat digunakan sebagai obat anti virus dengue.

Juga telah dilakukan uji awal berupa penelitian open label di beberapa rumah sakit di Jawa Timur (RS Jombang dan RS Petrokimia Gresik) pada penderita DBD dewasa dan anak-anak.

“Hasil penelitian dibagi-bagikan ke RS Jombang dalam bentuk 30 kapsul dan 30 sirup, lalu RS Petrokimia Gresik 20 kapsul dan 20 sirup. Ada yang sukarela mau mencoba,” kata Suprapto.

Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa pemberian ekstrak daun jambu biji dapat mempercepat peningkatan jumlah trombosit tanpa disertai efek samping yang berarti, misalnya sembelit. Penelitian open label ini masih perlu dilanjutkan dengan uji klinik untuk membuktikan khasiat dengan evidence based yang lebih kuat.

Pengamatan lain yang sedang dikerjakan dalam penelitian ini adalah pengaruh pemberian ekstrak daun jambu biji terhadap sekresi GM-CSF dan IL-11 untuk mengetahui mekanisme kerjanya pada trombopoiesis. Juga terhadap aktivitas sistem komplemen dan sekresi TNF-Alfa olehmonosit dalam hubungannya dengan mekanisme penurunan permeabilitas pembuluh darah.

Pada tahun 2004 akan dilakukan uji klinik di RSUD Dr Soetomo Surabaya/FK Unair, yang akan dipimpin oleh Prof Dr dr Sugeng Sugijanto DSA yang dibantu dr M Nasirudin dengan Dr Ugrasena untuk pasien DBD anak dan Prof dr Edy Soewandojo SpPD untuk pasien DBD dewasa.

Badan POM dalam waktu dekat juga akan melakukan kajian-kajian intensif dengan para pakar untuk mendukung tata laksana yang sekarang ini ada. Sampurno optimis karena daun jambu biji bahan bakunya sangat mudah diperoleh dan proses teknologinya sederhana. (LOK)

28 Tanggapan so far »

  1. 1

    ody said,

    BUAT ALL mas / mbak : q da pngalaman dikit…
    aq dlu prnh sakit kena demam bdrh(DB).kata dokter pnykitku sdh parah(D3)n mo msk ICU. usiaku 19 th an., aq drmh sakit 1 mggu gak smbuh2/blon da kmjuan.. wktu tu da saudra yg ksh tau srh ksh jambu yg dalamnya brwarna merah(J.MERAH).. di buat minuman,, tpi klo di blender gak blh pke’ air.. hrs kental..
    gak lama kmdian, 2 hari.ada pningkatan kata dokter,, karna trombositnya mulai baik(normal…
    ALhmdllh… gak bgitu lama q blh keluar dari rmh sakit…..

  2. 2

    tri susilo said,

    memang beberapa hari yang lalu ibu saya terkena penyakit DBD.cukup 2 hari saja,dengan meminum jus jambu merah kadar trombositnya meningkat normal.
    Cuma satu permasalah yang ada yaitu ekonomi keluarga yang sulit menyulitkan kami untuk membeli jambu ini dengan harga mahal yaitu Rp 25 ribu.
    sekarang yang menjadi inspirasi keluarga kami yaitu mengembangkan usaha ini dengan bertani.bagaimana caranya ?dan dimana kami dapat menemukan situs2 pertanian dan pengembangan serta pemasarannya.
    TTTTrrrriimaaaaaaakaaasiiiih

  3. 3

    ariyanti said,

    pengalaman dari beberapa teman juga menunjukkan hal serupa, yaitu jus jambu biji dapat meningkatkan kadar trombosit darah secara signifikan, yg berarti pula mempercepat proses penyembuhan. Tapi kenapa penelitian lebih diarahkan pada studi bioaktivitas ekstrak daun jambu biji dan bukan buahnya?

  4. 4

    Memang benar …

    Yang berkhasiat Daunnya bukan Buahnya …
    Dan daunnya Gratis …

    Urutan khasiat tanaman :
    1. Akar
    2. Batang
    3. Daun
    4. Buah (terakhir … lho)

    Lebih praktis Extract dalam bentuk Kapsul, hubungi kami untuk informasi lebih lanjut

    http://www.yularso.com

  5. 5

    dany said,

    memang, ekstrak daun jambu biji dapat meningkatkan jumlah trombosit. dan saya sangat ingin meneliti lebih lanjut. bolehkah saya mendapatkan gambaran tentang metode yang digunakan?

  6. 6

    TARA said,

    BAGAIMANA CARA MEMBUAT EKSTRAK JAMBU BIJI MERAH??

  7. 7

    maya said,

    ada g cara yg lbh praktis…
    soalnya sy bth bwt tgs skul..

  8. 8

    deny n said,

    saya mo tanya juda bagaimana cara buat extrak daun jambu biji atau daunnya tuh diapain makasih sebelumnya

  9. 9

    mbak………
    coba sediakan data dan tulisan tentang sejarah, manfaat dan khasiat jambu biji. karena masyarakat awam masih minim tentang jambu biji.
    dan ada permintaan dari teman saya coba di sajikan data yang lebih banyak tentang pengujian potensi anti bakteri daun jambu biji terhadap bakteri, dengan metode ekstrakzi potensi anti bakteri daun jambu biji.

    thanksssss

    sandro wangak

  10. 10

    mukhlis said,

    waktu saya masih kecil bilama sedang menceret, nenek saya nganjurin mengunyah dan selanjutnya menelan daun jambu biji dan diberi garam secukupnya, dan hasilnya tocer. tapi untuk demam berdarah saya belum coba.

  11. 11

    michwan said,

    Setahu saya di pasaran sudah ada produk extrak jambu biji dan Angkak yang sangat berguna utk demamberdarah. Ada yang resep dokter dg merek Trolit harganya 50.000 an ada yang di jual bebas namanya Remufit dengan harga 15.000 an. tersedia di century.
    jadi kagak usah cape-cape buat extrak jambu biji. gua udah coba. kok.

  12. 12

    riswandi said,

    disitukan tertulis, bahwa demam berdarah disebabkan oleh virus dengue, mau tanya mekanismenya gimana ya kalau eksrak ini menghambat virus ini. virus ini kan termasuk golongan flavivirus dan pada flavivirus banyak sekali jenis virus, pertanyaan saya bisa tidak untuk jenis virus lain dengan golongan virus yang sama

  13. 13

    tari said,

    saya juga denger daun katuk itu bagus, tapi waktu anak saya kena gejala demam beerdarah saya justru memanfatkan buahnya yang yang bijinya merah dan kebetulan anak saya suka. syukur anak saya cepet sembuh tidak sampai dirawat dan juga dibarengi dengan obat-batan lain tentunya. Trombositnya cepet meningkat

  14. 14

    handsome said,

    ga usah susah2 buat nyari obat atau buat extak jambu biji. ada cara lain yang lebih gampang dan praktis juga evisien dan evektiv, hemat pula. cara tradisional buat menyembuhkan demam berdarah dan juga untuk meningkatkan trombosit dalam tubuh. caranya gampang
    1. ambil kurang lebih 8-10 daun jambu biji.
    2. rebus dengan air
    3. biarkan mendidih hingga air menjadi tersisa setengahnya.
    4. kemudian setelah tinggal separoh, taruh dalam gelas atau botol
    5. berikan gula biar rasanya gak hambar sesuai dengan kebutuhan
    6. di minum seperti minum air putih sesudah makan.
    7. buatlah yang banyak untuk minuman sehari-hari.

    selamat mencoba inya allah sembuh dan sehat selalu.

  15. 15

    Johan suwondo said,

    Anak saya yg berumur 7 tahun mengalama penurunan TROMBOSIT dari 150 ribu hingga 48 ribu,tapi setelah ke dokter dan di sarankan untuk istirahat di Rumah sakit dan beri infus RL setelah di infus selama 3 hari TROMBOSIT nya meningkat sampai 170 ribu,tapi kata dokter anak saya bukan DBD tapi terkena semacam virus yang menyerang dari udara,karena dari hasil laboraturium terbukti negatif DBD.Sekian dan terima kasih.

  16. 16

    Johan suwondo said,

    Akar katuk berguna untuk menyembuhkan DBD,caranya adalah:rebuslah akar katuk dengan 5 gelas air hingga menghasilkan 3 gelas dan minumlah sebannyak 3 kali perhari selamat mencoba.GBU

  17. 17

    […] Ekstrak Daun Jambu Biji Berpotensi Sembuhkan Demam Berdarah […]

  18. 18

    samsul said,

    obatnya kurang sip.

  19. 19

    Agung Setiawan said,

    maaf tidak berpromosi:
    – Trolit dan Remufit (sachet ekstrak daun jambu biji+angkak)
    – Sari Kurma

    Lebih mempercepat kenaikan trombosit pada kasus DBD

    Mari bersama menjaga kesehatan dan menjaga kesehatan lingkungan kita

    Wassalam

  20. 20

    akbar said,

    kebanyakan orang tahunya yg menyembuhkan DB adalah buah jambu biji padahal lebih berkhasiat daunnya.

  21. 21

    dwi said,

    kami menyediakan juga bibit jambu biji unggul lho,6 bulan bisa panen

  22. 22

    aries said,

    setahu saya yg lebih berkhasiat adalah daun jambu biji…dan sudah di coba ke beberapa orang hasilnya memang mengalami peningkatan trombosit.tetapi bolehkah jus buah jambu biji merah di berikan apabila seseorang yang terkena DB juga positive thypoid?

  23. 23

    endro said,

    lho saya kira cuma wat diare daun jambu biji tuh…wah bagus deh…thx ya..

  24. 24

    Tips Bagus.. Mudah2an bisa bermanfaat bagi orang2 yang kurang mampu..

  25. 25

    mas nur said,

    mau cari daun jambu biji?…hub.085815141163

  26. 26

    isda said,

    trim’s buat infonya,bermanfaat bnget nechhhh

  27. 27

    Grosir detergent sabun cair,sabun cair cuci piring curah, grosir sabun detergent,sabun cuci curah, grosir sabun cuci, Grosir sabun cuci tangan wangi jeruk , untuk hotel , restoran, rumah makan, kantor, dll..

    minat???

    ferdi 085649842128

    =========================================================

    Pot Bunga Murah Mewah , Pot Bunga Minimalis , Pot Bunga Minimalis di Surabaya , Grosir Pot Bunga, agen Pot Bunga Minimalis di Surabaya, ferdy 085649842128

    ========================================================

    Interior Design Malang dan Surabaya, bagi Profesional di Malang dan Surabaya. Memenuhi kebutuhan desain interior untuk Rumah Baru, Renovasi Rumah, Pembuatan Toko, Kantor, Apartment, Design furniture Rumah, Apartemen dan Kantor. Kontraktor Furniture Kayu dengan Kualitas Tinggi. Pilihan tepat solusi desain interior rumah anda ,Ferdy 085649842128 , BBM 29EB43B8
    Desain Interior Di Kota Malang dan Surabaya

    INTERIOR DESIGN MALANG SURABAYA

    Tempat layanan interior design bagi Profesional Malang dan Surabaya.

    Memenuhi kebutuhan desain interior untuk Rumah Baru, Renovasi Rumah, Pembuatan Toko, Kantor, Apartment, Design furniture Rumah, Apartemen dan Kantor.

    Kontraktor Furniture Kayu dengan Kualitas Tinggi.

    Interior design bagi Profesional. Pilihan tepat solusi desain interior rumah anda ,Ferdy 085649842128 , BBM 29EB43B8

    Label: Desain Interior, Desain Interior Butik, Desain Interior Malang dan Surabaya, Interior design, Interior Design Malang dan Surabaya
    Lokasi: Malang, Surabaya ,Indonesia

    Interior Malang dan Surabaya, Desain Interior dan pengerjaan Kitchen Set

    INTERIOR DESIGN

    DESAIN INTERIOR

    Desain Interior (1)
    Desain Interior Butik (1)
    Desain Interior Malang dan Surabaya (1)
    Interior design (1)
    Interior Design Malang dan Surabaya (1)

    arie ferdiansyah
    Interior Design Malang dan Surabaya , bagi Profesional di Malang dan Surabaya. Memenuhi kebutuhan desain interior untuk Rumah Baru, Renovasi Rumah, Pembuatan Toko, Kantor, Apartment, Design furniture Rumah, Apartemen dan Kantor. Kontraktor Furniture Kayu dengan Kualitas Tinggi. Pilihan tepat solusi desain interior rumah anda ,Ferdy 085649842128 , BBM 29EB43B8

    DESAIN INTERIOR , JASA GAMBAR INTERIOR, TUKANG GAMBAR INTERIOR, JASA GAMBAR RUMAH, JASA DESAIN RUMAH

    =========================================================

    Jasa Perencanaan dan Pengawasan pembangunan Perumahan, Rumah Pribadi dan bangunan Mall, Villa, Hotel dan lain sebagainya,

    jasa Desain rumah,gambar kerja bangunan, RAB serta gambar IMB,

    desain arsitek, desain rumah,desain rumah, malang, desain arsitek, klasik, minimalis, modern, perumahan, desain klasik, desain tropis, arsitek malang,arsitek surabaya arsitek rumah, bangunan rumah, jasa bangun rumah, jasa desain rumah, renovasi rumah, desain interior, desain interior kantor, desain interior rumah, desain interior minimalis,

    desain rumah minimalis.

    Ferdi 085649842128

    =======================================================

    lowongan drafter minimal smk , bisa autocad, kontak ferdy 085649842128

    kirim lamaran dan porto folio ke email : arie.ferdiansyah@gmail.com

  28. 28

    rinton han said,

    sy sedang mempruduksi minuman kemasan rasa jambu biji, tetapi sy memakai essen dr usa. Sy ingin beralih ke extrak produksi dlm negri, saya tdk tau harus beli dimana,sdgkn sy butuh kuintalan./ton. mhn petunjuk nya atau tlp 085880041668


Comment RSS · TrackBack URI

Tinggalkan komentar